Pertandingan harus terasa cepat dan mulus, bukan seperti sedang bergerak di dalam lumpur. Jika kamu mengalami stutter, animasi patah-patah, atau penurunan FPS, jangan khawatir! Biasanya, ini bisa kamu atasi dengan beberapa penyesuaian cepat.
Periksa persyaratan sistem
Pastikan PC-mu memenuhi spesifikasi minimum dan yang direkomendasikan untuk game kami:
Perbarui driver-mu
- Pastikan driver kartu grafis sudah diperbarui
- Perbarui Windows ke versi terbaru yang tersedia
Lakukan Clean Boot
Mengosongkan proses latar belakang bisa memastikan tidak ada program lain yang akan mengganggu kelancaran gaming-mu.
Kami sudah menyiapkan panduan praktis untukmu: Cara Melakukan Clean Boot
Sesuaikan pengaturan dalam game
Meskipun sistemmu sudah sesuai dengan spesifikasi yang direkomendasikan, mengatur semuanya ke tingkat maksimal tetap bisa membuat performa melambat. Jika pertempuran terasa patah-patah, turunkan pengaturan grafis ke yang terendah.
Masih mengalami masalah setelah mencoba semua langkah? Gulir ke bawah dan kirim tiket, Tim Dukungan kami siap membantu dan membawamu kembali ke dalam pertempuran.